Cari Foto Di Google untuk mengetahui asli atau tidak



Saya punya banyak teman di jejaring sosial (facebook. twitter) dari yang cantik, manis, single, dobel, bahkan single dua kali, karena saking banyak dan cantiknya serta manisnya teman - teman di jejaring sosial ini, sampai sampai tertipu oleh foto profil.

Sebelum berteman dengan orang yang berada di sebelah kiri tulisan ini, sudah biasa mencari dan membandingkan foto - foto yang ditemui, baik dari hasil browsing maupun dari jejaring sosial untuk di cek keberadaannya, jika memang foto tersebut banyak yang menggunakan, dijamin foto tersebut milik publik.

setelah melihat dan membaca beberapa komentar pada koleksi foto teman baru yang berada di sebelah kiri tulisan ini akhirnya muncul inspirasi, dari pada nggak ada kerjaan mending nulis, lumayan fotonya jadi inspirasi untuk nulis sesuatu yang mungkin tidak bagus.



Seperti yang telah disinggung diatas, banyak teman maupun yang ingin mencoba menambahkan teman di facebook, tidak jelas siapa dan bagaimana dia, walaupun hanya menampilkan sebuah foto profil, yang didalamnya bisa dia dan bisa tidak, oleh karena itu, butuh cara untuk mencari asli atau tidak si pemilih akun dengan foto tersebut.

kembali lagi ke judul tulisan diatas "Cari Foto Di Google untuk mengetahui asli atau tidak" tapi sebelumnya ada baiknya kita harus tahu dulu apa yang harus dibutuhkan dalam mencari tahu foto asli atau tidak :

1. Foto - tanpa foto tidak akan berjalan lancar sesuai dengan judul diatas.
2. Internet - tanpa internet tidak akan dapat terhubung ke google images.
3. Gambar Google - Foto ada, Internet Oke, tinggal akses ke images.google.com


berikut beberapa foto teman kita diatas untuk dijadikan sampel.

 





Point Pertama (Foto) sudah terpenuhi, Point Kedua adalah Internet, dimana sekarang anda dapat membaca blog ini, berarti anda terhubung ke internet, tinggal point terakhir, yaitu Gambar Google.


Sebagai tahap awal mengetahui asli atau tidaknya foto buka Gambar Google yang dapat di akses di images.google.com







Untuk memulai mencari foto klik gambar kamera (Telusuri pakai gambar) seperti pada gambar disebelah kiri.






Klik kanan Pada Gambar/Foto kemudian klik "Copy Image Location/Salin Lokasi Gambar" kemudian paste url gambar pada tab "Tempat URL gambar" kemudian klik "Telusiri pakai gambar" jika gambar/foto sudah tersimpan dalam komputer, yang sebelumnya foto/gambar sudah di download tinggal memilih tab "Unggah gambar".


Kiat: Coba masukkan sebuah kata deskriptif dalam kotak telusur.
Ukuran gambar:
540 × 960
Tidak ditemukan ukuran lain untuk gambar ini.


Karena foto tersebut tidak ada kesamaan dengan gambar lain setelah di cocokkan oleh gambar google, berarti dapat dipastikan bahwa foto tersebut adalah asli, serta tidak ada orang lain yang menggunakan foto tersebut, selain pemiliknya, dan kesimpulannya "Foto tersebut adalah fotonya sendiri"