Penipuan M-KIOS Kini Dengan Domain Berbayar

Bagaimana perasaan Anda jika mendapatkan Pesan singkat yang menjelaskan bahwa Anda memenangkan Undian dengan Hadiah Sebesar 75 Juta Rupiah dari M-KIOS. 

Kaget sekaligus bahagia jika sebelumnya tidak pernah mendapat sms serupa, namun akan bersikap biasa saja jika memang sudah terbiasa dengan sms yang masuk maupun penipuan melalui sms.

Ada yang berbeda dari pesan singkat kali ini, biasanya website yang mereka gunakan dari blogspot.com, dimana blog/web setiap orang dapat dengan mudah membuat blog tersebut.

Yang berbeda dari sms tersebut adalah website yang mereka gunakan adalah berbayar dengan nama hadiah-mkios.net sehingga orang yang mungkin terkecoh dengan website tersebut akan benar - benar percaya setelah melihat isi dari web tersebut, walaupun website tersebut di costum dengan blogspot maksudnya domain tersebut masuk blogspot sama halnya seperti furkan.dompu.info dimana hanya domainnya saya yang berbayar, namun hosting/cmsnya dari blogspot.

Tidak ada salahnya jika menggunakan blogspot kemudian di custom dengan domain yang kita miliki seperti blog saya ini furkan.dompu.info, yang jadi masalah adalah para penipu sekarang sudah mulai belajar jika menggunakan yang gratis orang - orang tidak akan mudah untuk percaya, namun jika menggunakan yang berbayar, calon yang ditipu akan semakin mudah didapatkan.



Para Penipu yang tergabung dalam M-KIOS ini sepertinya sudah pernah membaca beberapa postingan di facebook terkait masalah website yang mereka gunakan, sehingga mereka harus "terpaksa" mengeluarkan beberapa ratus ribu untuk membeli sebuah domain, dimana kisaran harga domain .net dari Rp 100.000,- sampai Rp 150.000,- tanpa harus menggunakan hosting.

dari informasi whois domain diatas sudah bisa ditebak, kalau website tersebut tidak dapat dipercaya.